SELAMAT DATANG. Blog ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan informasi bagi blogger pada umumnya dan masyarakat desa Doyong dimanapun anda berada. Diharapkan melalui www.DESADOYONG.blogspot.com anda dapat mengakses informasi teraktual Desa Doyong dan sekitarnya.Semoga bermanfaat
Total Tayangan Halaman
Senin, 19 September 2011
Jalan Masuk Makam Ngalup di Talud dengan Swadaya
Sudah lama rencana untuk memperbaiki kondisi jalan masuk makam ngalup ini direncanakan. Tapi setelah bertahun tahun cuma menjadi wacana akhirnya di hampir penghujung tahun 2011 ini niat untuk memperbaiki Jalan Masuk Makam Ngalup ini dapat terlaksana. Makam ngalup yang terletak di sudut barat daya desa doyong ini berbatasan langsung dengan Dukuh Ngalup yang masuk Kelurahan Girimargo kecamatan Miri dan berbatasan langsung dengan Desa Purworejo Kecamatan Gemolong merupakan salah satu makam yang terletak di wilayah Desa Doyong yang juga di pergunakan oleh warga Luar desa Doyong.
Mengingat letak makam yang berada ditengah-tengah sawah yang masih sulit dilalui kendaraan roda 2 maupun roda 4, hal ini lebih terasa ketika musim penghujan tiba. Oleh karena itu akses jalan masuk yang memadai perlu di bangun untuk memudahkan prosesi penguburan jenazah. Akhirnya setelah melauli beberapa musyawarah yang dipimpin langsung oleh Kadus II Desa Doyong (Bp. Sri Kusbandi-red) akhirnya pada tanggal 20 september 2011 pembangunan talud sepanjang kurang lebih 150 m dengan lebar 2,5 m ini berhasil diselesaikan. " Alhamdulillah, meskipun baru taludnya saja yang penting akses jalan masuk makam Ngalup sudah bisa di lalui kendaraan Roda 4, kedepan karena ada sisa anggaran insya Allah akan di gunakan untuk jalan Rabat nya" Tutur beliau(Bp. Rsi Kusbandi-red) selaku ketua pelaksana pembangunan yang berhasil diwawancara Doyong Pers disela-sela peninjauan akhir.
Pembangunan yang,menelan biaya 10.857.000,- ini di dapat dari Swadaya masyarakat Murni dan gotong royong Warga Ngalup.dengan akses jalan yang baik diharapkan tidak ada keluhan bagi warga masyarakat yang mau ke makam Ngalup.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar