Hari minggu ketika matahari belum menampakkan sinarnya terlihat kesubukan panitia Kr Taruna Putra Asri yang akan menyelenggarakan Tuor Ke Jogja. Acara yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Kr Putra Asri yang ke 17 itu sudah direncanakan 3 bulan yang lalu. Bertepatan dengan tanggal lahir Kr Taruna Putra Asri yaitu tanggal 14 Juni 2009, seluruh anggota Kr Taruna Putra asri yang sebagian besar masih berstatus sebagai anak sekolah tersebut berhasil menyelenggarakan Kegiatan tersebut tanpa alangan suatu apapun.
Di ikuti sebanyak 44 peserta yang terdiri atas anggota aktif maupun tidak aktif, dan beberapa masyarakat umum, pada pukul 06.00 WIB diberangkatkan rombongan tersebut. Tak lupa disela sela perjalanan diadakan acara potong kue sebagai ungkapan rasa syukur Kr Taruna Putra Asri yang telah berusia 17 tahun ini. Disamping itu disediakan bermacam macam Dorprize oleh panitia. Untuk mendapatkan Dorprize tersebut Penitia mempersiapkan berbagai pertanyaan yang menyangkut masalah Putra Asri untuk mengetahui sejauh mana pengetahuan peserta tentang Kr. Taruna Putra Asri. Panitia mempersiapkan pertanyaan antara lain : Siapa Nama seluruh ketua yang pernah menjabat di Kr Taruna Putra Asri, Siapa Pencipta Mars Putra Asri, dan masih banyak pertanyaan yang menarik lainnya, sehingga menghidupkan suasana perjalanan Tour de Jogja tersebut.
Acara yang di bilang sukses tersebut merupakan kerja keras seluruh panitia dan anggota putra Asri tersebut selesai pada pukul 22.00 WIB. semoga dengan acara Tour de Jogja tersebut dapat menambah semangat dan kekompakan Anggota Kr Putra Asri dalam pengabdiannya kepada masyarakat, bangsa dan negara. "Happy Birthday Putra Asri"
1 komentar:
weleh...weleh..... udah 17 thun ya?
dah gede dong putra asri?
jgn lupa, pengabdian ke masyarakat, pendidikan ke anggotanya, dan penggalangan anggota baru yg berkualitas, dan satu lagi,.. jgn tinggalkan prestasi.
gmn? setuju?
lanjutkan.... lebih cepat lebih baik....
Posting Komentar